Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Paus Honorius II

Paus

Honorius II
Awal masa kepausan
21 Desember 1124
Akhir masa kepausan
13 Februari 1130
PendahuluKalistus II
PenerusInosensius II
Informasi pribadi
Nama lahirLamberto Scannabecchi
Lahir±1036
Fiagnano, Negara Gereja, Kekaisaran Romawi Suci
Meninggal13 Februari 1130
Roma, Negara Gereja, Kekaisaran Romawi Suci
Paus lainnya yang bernama Honorius

Honorius II, nama lahir Lamberto Scannabecchi[1] (Fiagnano, Negara Gereja, ±1036Roma, Negara Gereja, 13 Februari 1130), adalah Paus Gereja Katolik Roma sejak 21 Desember 1124 sampai 13 Februari 1130.

Kehidupan awal

Lamberto adalah seorang yang berasal dari pedesaan yang sederhana. Ia lahir di Fiagnano dalam komune Casalfiumanese, dekat Imola yang sekarang adalah wilayah Italia.[1] Berkarier dalam kegerejaan, ia dengan cepat menjadi diakon agung di Bologna,[1]. Di posisi tersebut, kemampuannya akhirnya menarik perhatian Paus Urbanus II,[2] yang kemudian menunjuknya menjadi Kardinal-Imam Titulus St. Praxedis pada 1099. Paus berikutnya, Paus Paskalis II, menjadikan Lamberto sebagai Pastor Lateran[3] sebelum mengangkatnya ke posisi Kardinal-Uskup di Ostia pada 1117.[1] Lamberto adalah salah satu kardinal yang menemani Paus Gelasius II ke pengasingan pada 1118–19 dan berada di sisi Gelasius ketika sang Paus meninggal.[2]

Sumber

  • Levillain, Philippe, The Papacy: An Encyclopedia, Vol II: Gaius-Proxies, Routledge, 2002
  • Thomas, P. C., A Compact History of the Popes, St Pauls BYB, 2007
  • Mann, Horace K., The Lives of the Popes in the Middle Ages, Vol 8 (1925)
  • Duffy, Eamon (2001). Saints and Sinners: A History of the Popes. Yale University Press. hlm. 140–141. ISBN 978-0-300-09165-6. 
  • Catholic Encyclopedia: Honorius II

Referensi

  1. ^ a b c d Levillain, hlm. 731
  2. ^ a b Mann, hlm. 234
  3. ^ Thomas, hlm. 90


Didahului oleh:
Kalistus II
Paus
11241130
Diteruskan oleh:
Inosensius II


Kembali kehalaman sebelumnya