Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Jody Scheckter

Jody Scheckter
Lahir29 Januari 1950 (umur 74)
Karier Kejuaraan Dunia Formula Satu
KebangsaanAfrika Selatan Afrika Selatan
Tahun aktif1972 - 1980
TimMcLaren, Tyrrell, Wolf, Ferrari
Jumlah lomba113 (111 starts)
Juara Dunia1 (1979)
Menang10
Podium33
Total poin246 (255)[1]
Posisi pole3
Lap tercepat5
Lomba pertamaGrand Prix Amerika Serikat 1972
Menang pertamaGrand Prix Swedia 1974
Menang terakhirGrand Prix Italia 1979
Lomba terakhirGrand Prix Amerika Serikat 1980

Jody Scheckter (lahir 29 Januari 1950) adalah seorang mantan pembalap F1 berkebangsaan Afrika Selatan yang sudah 1 kali merebut gelar juara dunia tahun 1979.

Sebelum Scheckter masuk ke F1, ia sudah malang melintang di arena Formula Ford dan F3 Inggris. Scheckter mendapatkan kesempatan masuk ke F1 saat ia ditarik oleh tim McLaren pada balapan terakhir musim 1972. Selanjutnya di 1973 ia dikontrak sebagai pembalap ketiga oleh tim Inggris tersebut.

Musim 1974 Ken Tyrrell menarik Scheckter masuk ke timnya. Dan pada 1977 Scheckter pindah ke tim baru bernama Water Wolf Racing.

Musim 1979 ia pindah ke Ferrari menemani bintang muda asal Kanada, Gilles Villeneuve (GV). Sepanjang musim, Scheckter dan GV bersaing ketat menuju gelar juara dunia. Balapan penentuan juara dunia musim tersebut adalah saat di Monza, di mana sebelum balapan Enzo Ferrari sempat berpesan jika salah satu di antara Scheckter atau GV berada di P1, maka yang memimpin itulah yang akan menjadi juara dunia. Dan ketika balapan, Scheckter-lah yang berada di P1, sementara GV berada di P2.

Musim 1980 ia dan GV masih bertahan di Ferrari, tetapi sayangnya penampilan Ferrari sangat buruk di musim tersebut. Bahkan Scheckter pun harus rela tidak lolos kualifikasi di GP Kanada.

Saat ini Scheckter berprofesi sebagai petani dan peternak di Inggris. Ia mempunyai dua orang putra, yang salah satu di antaranya kini turun di ajang Indy Car, yaitu Tomas Scheckter.

Catatan kaki

  1. ^ Up until 1990, not all points scored by a driver contributed to their final World Championship tally (see list of pointscoring systems for more information). Numbers without parentheses are Championship points; numbers in parentheses are total points scored.


Kembali kehalaman sebelumnya