Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

 

Mangeloreng, Bantimurung, Maros

4°59′01″S 119°37′53″E / 4.9836462°S 119.6313013°E / -4.9836462; 119.6313013

Mangeloreng
Kantor Desa Mangeloreng di Jl. Poros Bontosunggu–Kaluku
Kantor Desa Mangeloreng di Jl. Poros Bontosunggu–Kaluku
Negara Indonesia
ProvinsiSulawesi Selatan
KabupatenMaros
KecamatanBantimurung
Kode pos
90561[1]
Kode Kemendagri73.09.03.2007 Edit nilai pada Wikidata
Luas10,70 km² tahun 2017
Jumlah penduduk3.112 jiwa tahun 2017
Kepadatan290,84 jiwa/km² tahun 2017
Jumlah RT13
Jumlah RW4
Peta
PetaKoordinat: 4°59′0.67″S 119°38′30.55″E / 4.9835194°S 119.6418194°E / -4.9835194; 119.6418194


Mangeloreng (Lontara Bugis & Lontara Makassar: ᨆᨂᨙᨒᨚᨑᨙ, transliterasi: Mangéloréng) adalah nama sebuah desa yang berada di wilayah kecamatan Bantimurung, Kabupaten Maros, Provinsi Sulawesi Selatan, Indonesia. Desa Mangeloreng berstatus sebagai desa definitif dan tergolong pula sebagai desa swadaya. Desa Mangeloreng memiliki luas wilayah 10,70 km² dan jumlah penduduk sebanyak 3.112 jiwa dengan tingkat kepadatan penduduk sebanyak 290,84 jiwa/km² pada tahun 2017. Desa ini terletak di sebelah timur Kota Turikale, ibu kota Kabupaten Maros dengan jarak 10 km. Desa Mangeloreng dikenal sebagai desa holtikultura karena penduduknya banyak menanam pelbagai jenis buah-buahan untuk menunjang perekonomiannya. Desa ini juga terdapat banyak gua prasejarah sebagai objek penelitian arkeologis. Kondisi alam Desa Mangeloreng adalah pertanian dan perkebunan, sebagian besar daratannya berupa persawahan, yang sistem tanamnya dengan sistem tadah hujan. Sebagian besar penduduk Desa Mangeloreng berprofesi sebagai petani, peternak, dan pedagang. Hal itu sesuai dengan keadaan alam yang wilayahnya terdapat banyak sawah.

Sejarah

Dalam sejarahnya, Desa Mangeloreng dulunya adalah pemekaran dari Desa Minasa Baji. Desa Mangeloreng terbentuk secara definitif pada tahun 1980-an yang membawahi tiga dusun, yakni Dusun Lopi-Lopi, Dusun Mangai, dan Dusun Kaluku. Kemudian pada tahun 2006, Dusun Mangai dimekarkan menjadi dua dusun, yakni Dusun Mangai dan Dusun Bonto Padalle. Penamaan Desa Mangeloreng sendiri memiliki cikal bakal dari peleburan 3 nama Dusun yang ada di Desa Mangeloreng, yakni Dusun Mangai, Dusun Kaluku dan Dusun Lopi-lopi.

Kondisi geografis

Peta
Pemandangan peternakan di Desa Mangeloreng

Topografi

Desa Mangeloreng terletak pada wilayah dataran rendah berbukit dengan ketinggian 0-500 mdpl. Desa ini terletak di tengah-tengah Kecamatan Bantimurung. Mayoritas lahan diperuntukkan untuk persawahan dan perkebunan.

Orbitrasi

Beberapa lokasi pada jarak orbitrasi atau pusat pemerintahan dari Desa Mangeloreng adalah sebagai berikut:

  • Jarak dari pusat pemerintahan kecamatan (Kalabbirang): 5 km
  • Jarak dari pusat pemerintahan kabupaten (Turikale): 9 km
  • Jarak dari pusat pemerintahan provinsi (Makassar): 39 km

Keadaan tanah dan iklim

Desa Mangeloreng termasuk wilayah dataran rendah, berbukit atau sampai dengan elevasi 0 sampai 50 meter dari atas permukaan laut. Desa Mangeloreng secara umum adalah lahan sawah tadah hujan yang mempunyai potensi untuk pengembangan berbagai jenis tanaman padi, palawija dan tanaman holtikultura, ternak kecil maupun ternak besar dan pemeliharaan ikan air tawar. Jenis tanah di wilayah Desa Mangeloreng termasuk jenis tanah mediteran dan aluvial dengan PH 5,5-7 dan lahan sawah 5-6. Berdasarkan pada curah hujan di Desa Mangeloreng, umumnya curah hujan tertinggi pada bulan Desember dan Januari dan curah hujan terendah pada bulan Agustus dan September (sumber Program BPP Bantimurung). Menurut pembagian tipe iklim tergolong dalam kategori beriklim tropis tipe C2 dimana bulan basah 7-9 bulan dan bulan kering 2-3 bulan dengan temperature 20-30 °C.

Batas wilayah

Desa Mangeloreng memiliki batas-batas wilayah sebagai berikut:

Sebelah Berbatasan
utara Desa Tukamasea dan Kelurahan Leang-Leang
selatan Desa Minasa Baji dan Kelurahan Kalabbirang
barat Desa Mattoangin
timur Kelurahan Kalabbirang dan Kelurahan Leang-Leang

Kondisi demografis

Jumlah penduduk

Desa Mangeloreng memiliki luas 10,70 km² dan penduduk berjumlah 3.488 jiwa dengan tingkat kepadatan penduduk sebesar 325,98 jiwa/km² pada tahun 2021. Adapun rasio jenis kelamin penduduk Desa Mangeloreng pada tahun tersebut adalah 98,63. Artinya, tiap 100 penduduk perempuan ada sebanyak 98 penduduk laki-laki. Berikut ini adalah data jumlah penduduk Desa Mangeloreng dari tahun ke tahun:

Tahun Laki-laki Perempuan Rasio Jenis Kelamin Jumlah Rumah Tangga Total Penduduk (jiwa) Pertumbuhan Penduduk (jiwa) Kepadatan Penduduk (jiwa/km²) Referensi
2009 1.447 1.655 87,43 3.102 289,91 [2]
2010 1.365 1.544 88,41 668 2.909 193 271,87 [2]
2011 1.370 1.550 88,39 668 2.920 11 272,90 [3]
2012 1.376 1.554 88,55 681 2.930 10 273,83 [4]
2013 1.392 1.577 88,27 693 2.969 39 277,48 [5]
2014 1.437 1.598 89,92 702 3.035 66 283,64 [6]
2015 1.454 1.608 90,42 710 3.062 27 286,17 [7]
2016 1.470 1.624 90,52 718 3.094 32 289,16 [8]
2017 1.485 1.627 91,27 718 3.112 18 290,84 [9]
2018 1.500 1.636 91,69 735 3.136 24 293,08 [10]
2019 1.515 1.644 92,15 742 3.159 23 295,23 [11]
2020 1.689 1.716 98,43 973 3.405 246 318,22 [12]
2021 1.732 1.756 98,63 1.057 3.488 325,98 [13]
2022
2023

Pemerintahan

Desa Mangeloreng mengalami perubahan yang pesat, kini administrasi dan kelembagaan di desa tersebut terus melakukan perbaikan, Desa Mangeloreng memiliki empat dusun, yaitu Dusun Kaluku, Dusun Lopi-Lopi, Dusun Mangngai, dan Dusun Bonto Padalle. Bagian struktur organisasi pemerintahan Desa Mangeloreng terdiri atas Kepala Desa, Sekretaris Desa, Kepala Urusan Umum dan Perencanaan, Kepala Urusan Keuangan, Seksi Pemerintahan, Seksi Kesejahteraan dan Pelayanan, Kepala Dusun Mangngai, Kepala Dusun Kaluku, Kepala Dusun Lopi-Lopi, Kepala Dusun Bonto Padalle.

Pembagian wilayah administrasi

Dusun

Desa Mangeloreng memiliki empat wilayah pembagian administrasi daerah tingkat V berupa dusun sebagai berikut:

  1. Dusun Bonto Padalle
    1. Kampung Sambawa
  2. Dusun Kaluku
    1. Kampung So'dang
    2. Kampung Salongreng
  3. Dusun Lopi-Lopi
  4. Dusun Mangngai
    1. Kampung Mambukkuru

Dusun Kaluku berbatasan dengan sebelah utara Dusun Mangngai, sebelah selatan Desa Minasa Baji, sebelah barat Desa Mattoangin, Sebelah Timur Dusun Lopi-Lopi.

Rukun warga

Desa Mangeloreng memiliki 4 wilayah pembagian administrasi berupa rukun warga (RW) sebagai berikut:

  1. RW 01
  2. RW 02
  3. RW 03/Dusun Lopi-Lopi
  4. RW 04

Rukun tetangga

Desa Mangeloreng memiliki 13 wilayah pembagian administrasi berupa rukun tetangga (RT) sebagai berikut:

  1. RT 01/Dusun Kaluku
  2. RT 02/Dusun Kaluku
  3. RT 03/Dusun Kaluku
  4. RT 01/RW 03 Dusun Lopi-Lopi
  5. RT 02/RW 03 Dusun Lopi-Lopi
  6. RT TBA
  7. RT TBA
  8. RT TBA
  9. RT TBA
  10. RT TBA
  11. RT TBA
  12. RT TBA
  13. RT TBA

Daftar kepala desa

Berikut ini adalah daftar kepala desa di Desa Mangeloreng dari masa ke masa:

No. Foto Nama Awal Menjabat Akhir Menjabat Keterangan Referensi
1. - - - - - -
2. - - - - - -
3. - - - - - -
4. - - - - - -
5. - - - - - -
6. - - - 30 Oktober 2006 - -
7. Syamsuddin, S.E. 30 Oktober 2006 30 Oktober 2012 kepala desa definitif; pemenang Pilkades Mangeloreng 2006 -
(7.) Syamsuddin, S.E. 30 Oktober 2012 30 Agustus 2018 kepala desa definitif; pemenang Pilkades Mangeloreng 2012; mengundurkan diri [14]
8. - Harifin Kurdin, S.Sos. 30 Agustus 2018 7 Februari 2019 plt. kepala desa [15]
9. Muhammad Darwis, S.E. 7 Februari 2019 sedang menjabat kepala desa definitif; pemenang Pilkades Mangeloreng 2018 [15]


Daftar sekretaris desa

Berikut ini adalah daftar Sekretaris Desa Mangeloreng:

No. Foto Nama Awal Menjabat Akhir Menjabat Keterangan
TBA TBA TBA TBA TBA TBA
TBA TBA TBA TBA TBA TBA
TBA TBA Indah Rukmana Sari, A.Md TBA sedang menjabat


Masjid

  • Masjid Nurul Iman, Dusun Mangngai
  • Masjid Babussalam, Dusun Bonto Padalle
  • Masjid Nurul Hidayah, Kampung Sambawa Dusun Bonto Padalle
  • Masjid Nurul Jannah, Dusun Kaluku
  • Masjid Nurul Karim, Dusun Lopi-Lopi
  • Masjid Al-Musafir So'dang, Dusun Kaluku

Pendidikan

Daftar sekolah

  • MI Hidayatul Ihsan, Dusun Bonto Padalle
  • UPTD SD Negeri 173 Inpres Mangngai, Dusun Mangngai
  • UPTD SD Negeri 226 Inpres Lopi-Lopi, Dusun Lopi-Lopi
  • TPQ Nurul Jannah, Dusun Kaluku
  • TPQ Nurul Karim, Dusun Lopi-Lopi
  • TK Negeri 14 Pembina, Dusun Kaluku

[16][17]

Organisasi kemasyarakatan

Kesehatan

Sarana

  • Posyandu Melati Desa Mangeloreng

Perekonomian

  • BUMDes Mitra Jaya Desa Mangeloreng

Keamanan

  • 1 Babinsa (unsur TNI)
  • 1 Babinkantibmas (unsur Polri)

Desa wisata

Pemandangan Wisata Tebing Layar di Desa Mangeloreng
Tahun Nomenklatur Nilai Kategori Posisi ADWI Status Referensi
2021 Desa Wisata Tebing Layar 27,00 Berkembang Tidak masuk Terverifikasi Dinas Budaya dan Pariwisata Kabupaten Maros [18]
2022 Desa Wisata Tebing Layar Berkembang Tidak masuk Terverifikasi Dinas Budaya dan Pariwisata Kabupaten Maros [18]
2023 Desa Wisata Tebing Layar Rintisan Tidak masuk Terverifikasi Dinas Budaya dan Pariwisata Kabupaten Maros [18]

Indeks desa membangun

Data informasi mengenai Indeks Desa Membangun (IDM) berperan membantu upaya pemerintah dalam memahami kondisi desa. Data yang diekspos sangat penting dalam perencanaan agar setiap tahun ada peningkatan status desa. Setiap tahun status desa diperbarui sesuai dengan capaian yang ada dalam indeks desa membangun. Tim ahli IDM yang menilai terdiri dari tenaga ahli bidang infrastruktur, pengembangan masyarakat desa, perencanaan partisipatif, dan pelayanan sosial dasar. IDM ini mengukur aspek indeks pembangunan desa, yakni ketahanan sosial, ketahanan lingkungan, dan ketahanan ekonomi. Indeks Desa Membangun meliputi kategori sangat tertinggal, tertinggal, berkembang, maju, dan mandiri. Kategori desa mandiri adalah kategori ideal yang ingin dicapai.

Pada tahun 2020, prestasi Indeks Desa Membangun (IDM) dari Desa Mangeloreng mendapatkan raihan nilai 0,6259 dan diklasifikasikan dengan status desa berkembang di Kecamatan Bantimurung, Kabupaten Maros.

Tahun Nilai IDM Desa Status IDM Desa Peringkat Referensi
Dalam Kecamatan Dalam Kabupaten Dalam Provinsi Nasional
1996 Non Indeks Desa Tertinggal (IDT) [19]
2010
2011
2012
2013
2014
2015
2016 0,5402 tertinggal 6 69 1.766 47.694 [20]
2017
2018 0,5265 tertinggal 6 76 1.932 55.537 [21]
2019
2020 0,6259 berkembang 5 67 1.449 44.032 [22]
2021 0,6500 berkembang 6 55 1.348 39.642 [23]
2022 0,8059 maju 7.701
IDM Desa Mangeloreng
Sumber: Direktorat Jenderal Pembangunan Desa dan Perdesaan, Kemendes PDTT RI

APBD desa

Tahun 2020

  • Pendapatan: Rp 2.092.090.240,00[24]
  • Belanja: Rp 2.428.031.595,00[24]

Infrastruktur

  • Pos ronda

Galeri

Lihat pula

Referensi

  1. ^ Kode Pos Desa Mangeloreng
  2. ^ a b BPS Kabupaten Maros (2011-01-03). Kecamatan Bantimurung Dalam Angka 2011. maroskab.bps.go.id. BPS Kabupaten Maros. hlm. 16–28. Diakses tanggal 2023-03-24. 
  3. ^ BPS Kabupaten Maros (2013-01-30). Kecamatan Bantimurung Dalam Angka 2012. maroskab.bps.go.id. BPS Kabupaten Maros. hlm. 16–28. Diakses tanggal 2023-03-24. 
  4. ^ BPS Kabupaten Maros (2013-09-26). Kecamatan Bantimurung Dalam Angka 2013. maroskab.bps.go.id. BPS Kabupaten Maros. hlm. 16–28. Diakses tanggal 2023-03-24. 
  5. ^ BPS Kabupaten Maros (2014-09-26). Kecamatan Bantimurung Dalam Angka 2014. maroskab.bps.go.id. BPS Kabupaten Maros. hlm. 15–27. Diakses tanggal 2023-03-24. 
  6. ^ BPS Kabupaten Maros (2015-11-02). Kecamatan Bantimurung Dalam Angka 2015. maroskab.bps.go.id. BPS Kabupaten Maros. hlm. 15–27. Diakses tanggal 2023-03-24. 
  7. ^ BPS Kabupaten Maros (2016-07-29). Kecamatan Bantimurung Dalam Angka 2016. maroskab.bps.go.id. BPS Kabupaten Maros. hlm. 15–27. Diakses tanggal 2023-03-24. 
  8. ^ BPS Kabupaten Maros (2017-09-26). Kecamatan Bantimurung Dalam Angka 2017. maroskab.bps.go.id. BPS Kabupaten Maros. hlm. 15–27. Diakses tanggal 2023-03-24. 
  9. ^ BPS Kabupaten Maros (2018-09-26). Kecamatan Bantimurung Dalam Angka 2018. maroskab.bps.go.id. BPS Kabupaten Maros. hlm. 14–26. Diakses tanggal 2023-03-24. 
  10. ^ BPS Kabupaten Maros (2019-09-26). Kecamatan Bantimurung Dalam Angka 2019. maroskab.bps.go.id. BPS Kabupaten Maros. hlm. 23–37. Diakses tanggal 2023-03-24. 
  11. ^ BPS Kabupaten Maros (2020-09-28). Kecamatan Bantimurung Dalam Angka 2020. maroskab.bps.go.id. BPS Kabupaten Maros. hlm. 26–32. Diakses tanggal 2023-03-24. 
  12. ^ BPS Kabupaten Maros (2021-09-24). Kecamatan Bantimurung Dalam Angka 2021. maroskab.bps.go.id. BPS Kabupaten Maros. hlm. 19–25. Diakses tanggal 2023-03-24. 
  13. ^ "Visualisasi Data Kependudukan - Kementerian Dalam Negeri 2021" (Visual). www.dukcapil.kemendagri.go.id. Diakses tanggal 12 April 2022. 
  14. ^ Cikoang, Rusli (1 September 2018). "Bupati HM Hatta, Resmi Berhentikan 8 Kepala Desa di Wilayah Kab Maros". www.online-spirit.com. Diakses tanggal 10 Oktober 2020. 
  15. ^ a b "Muhammad Darwis Mulai Bertugas Sebagai Kades Mangeloreng, Harap Sinergitas Warga". tekape.co. 11 Februari 2019. Diakses tanggal 29 November 2020. 
  16. ^ "Data Referensi - Kementerian Pendidikan & Kebudayaan RI". www.referensi.data.kemdikbud.go.id. Diarsipkan dari versi asli (Daftar) tanggal 2022-04-30. Diakses tanggal 30 April 2022. 
  17. ^ "Data Referensi - Kementerian Pendidikan & Kebudayaan RI: PAUD". www.referensi.data.kemdikbud.go.id. Diarsipkan dari versi asli (Daftar) tanggal 2022-05-26. Diakses tanggal 4 Mei 2022. 
  18. ^ a b c Jadesta Kemenparekraf RI. "Desa Wisata Tebing Layar". jadesta.kemenparekraf.go.id. Diakses tanggal 8 April 2022. 
  19. ^ Biro Pusat Statistik (1996). Daftar nama desa tertinggal dan tidak tertinggal menurut propinsi dan kabupaten/kotamadya di pulau [nama pulau]. Biro Pusat Statistik. ISBN 9789795982777. 
  20. ^ Tim Penyusun Kemendes PDTT RI (2016). Peringkat Status Indeks Desa Membangun (IDM) Provinsi Kabupaten Kecamatan Desa Tahun 2016. idm.kemendesa.go.id. Kemendes PDTT RI. Diakses tanggal 2022-05-29. 
  21. ^ Tim Penyusun Kemendes PDTT RI (2018). Peringkat Indeks Desa Membangun (IDM) Tahun 2018. idm.kemendesa.go.id. Kemendes PDTT RI. Diakses tanggal 2022-06-09. 
  22. ^ Tim Penyusun Kemendes PDTT RI (2020). Peringkat Status Indeks Desa Membangun (IDM) Provinsi Kabupaten Kecamatan Desa Tahun 2020. idm.kemendesa.go.id. Kemendes PDTT RI. Diakses tanggal 2022-05-28. 
  23. ^ Tim Penyusun Kemendes PDTT RI (2021). Peringkat Status Indeks Desa Membangun (IDM) Provinsi Kabupaten Kecamatan Desa Tahun 2021. idm.kemendesa.go.id. Kemendes PDTT RI. Diakses tanggal 2022-05-27. 
  24. ^ a b Pemerintah Daerah Kabupaten Maros (2020-03-15). Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa Mangeloreng Tahun 2020 (PDF). maroskab.go.id. Pemerintah Daerah Kabupaten Maros. Diakses tanggal 2021-06-20. 

Pranala luar

Kembali kehalaman sebelumnya