Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Alessandro Nannini

Alessandro Nannini
Lahir7 Juli 1959 (umur 65)
Karier Kejuaraan Dunia Formula Satu
Kebangsaan Italia
Tahun aktif1986-1990
TimMinardi, Benetton
Jumlah lomba78 (76 starts)
Juara Dunia0
Menang1
Podium9
Total poin65
Posisi pole0
Lap tercepat2
Lomba pertamaGrand Prix Brasil 1986
Menang pertamaGrand Prix Jepang 1989
Menang terakhirGrand Prix Jepang 1989
Lomba terakhirGrand Prix Spanyol 1990

Alessandro Nannini (lahir 7 Juli 1959) adalah seorang mantan pembalap mobil professional asal Italia. Ia masih merupakan saudara kandung dari penyanyi rock Gianna Nannini.

Panggilan akrab Alessandro adalah Sandro. Ia pernah turun di ajang Formula 1 sebanyak 78 balapan. Debutnya di mulai tanggal 23 Maret 1986. Sepanjang kariernya di F1 ia meraih 9 podium dan satu kemenangan, tepatnya di GP Jepang 1989 bersama tim Benetton. Total poin sepanjang kariernya adalah 65 poin. Alessandro turun balapan di F1 bersama tim Minardi dan Benetton. Balapan terakhirnya di F1 adalah di GP Spanyol 1990.

Seusai pensiun dari F1, ia sempat turun di beberapa ajang balapan lain seperti Touring Car dan FIA GT Championship. Ia juga membuka sebuah usaha, yaitu sebuah kafe.

Pranala luar


Kembali kehalaman sebelumnya