The Lord of the Rings: The War of the Rohirrim
The Lord of the Rings: The War of the Rohirrim adalah sebuah film animasi fantasi Amerika tahun 2024. Disutradarai Kenji Kamiyama dari skenario karya Phoebe Gittins dan Arty Papageorgiou, berdasarkan trilogi The Lord of the Rings karangan J.R.R. Tolkien. Diproduksi New Line Cinema bersama Warner Bros. Animation dengan produksi animasi oleh Sola Entertainment, The War of the Rohirrim adalah film ketujuh dalam seri yang mengikuti live-action The Lord of the Rings dan trilogi The Hobbit, dan film animasi kedua berdasarkan novel, setelah The Lord of the Rings (1978). Film ini merupakan prekuel berlatar 183 tahun sebelum peristiwa yang digambarkan dalam The Lord of the Rings: The Two Towers (2002), dibintangi oleh Brian Cox sebagai Helm Hammerhand, Raja Rohan yang legendaris. Miranda Otto, mengulangi perannya sebagai Éowyn dari trilogi film The Lord of the Rings.[1] Pengembangan film dipercepat pada Juni 2021, ketika secara resmi diumumkan bersamaan dengan keterlibatan Kamiyama, konsultan Philippa Boyens yang ikut menulis trilogi film Lord of the Rings, bersama Jeffrey Addiss dan Will Matthews. Gittins dan Papageorgiou sedang mengerjakan naskahnya pada Februari 2022. The Lord of the Rings: The War of the Rohirrim dirilis secara perdana pada 3 Desember 2024 oleh Warner Bros.
Referensi
Pranala luar
|