Putri Pariwisata Aceh merupakan kontes kecantikan berskala regional yang bertujuan memilih delegasi provinsi Aceh pada Putri Pariwisata Indonesia. Terhitung sejak keikutsertaan edisi 2008, Aceh belum pernah memenangkan Putri Pariwisata Indonesia. Prestasi tertinggi Putri Pariwisata Aceh yakni Runner-up 1, yang diraih oleh Cut Nadirasari (2008).
Aceh tidak mengirimkan wakilnya pada edisi 2023 dan 2024.
Cut Nadirasari (2008), sebelumnya berkompetisi pada Miss Indonesia 2006, dan berhasil meraih 10 Besar.[8]
Vivi Anggraini (2010), merupakan pemenang kontes Duta Wisata Propinsi Aceh 2009.
Putri Lailan Tifani (2014), merupakan pemenang kontes Duta Wisata Kota Sabang 2013 di Propinsi Aceh.
Eggy Fegri Lindira Putri (2015), berkompetisi pada Miss Grand Indonesia 2018, namun belum membuahkan hasil. Selain itu, Eggy berkompetisi pada Puteri Indonesia 2022, namun belum membuahkan hasil.[9]
Nanda Izatul Ulfya (2018), berkompetisi pada Miss Grand Indonesia 2019, namun belum membuahkan hasil.