Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

 

Fitria Yusuf

Fitria Yusuf
LahirFitria Yusuf
9 Desember 1982 (umur 42)
Jakarta, Indonesia
KebangsaanIndonesia
Nama lainFifi
AlmamaterGS Fame Institute of Business (2006)
Menlo College (2001)
Suami/istri
Wakid Khalid
(m. 2020)
[1]
Informasi modeling
Tinggi167 m (548 ft)
Warna rambutCoklat tua
Warna mataCoklat tua
Situs webfitriayusuf.com
Instagram: fitriayusuf_official Modifica els identificadors a Wikidata

Fitria "Fifi" Yusuf, B.B.A., B.Sc (lahir 9 Desember 1982) adalah seorang sosialita, model fesyen, dan penulis Indonesia.

Kehidupan dan karier

Fifi dilahirkan di Jakarta, Indonesia pada tanggal 9 Desember 1982 sebagai putri sulung dari Jusuf Hamka dan Lena Burhanudin. Ia pindah ke Australia saat masih kecil dan bersekolah di St Hilda's Anglican School for Girls di Perth. Ia lulus dari Menlo College pada tahun 2001[2] dengan gelar sarjana di bidang administrasi bisnis, jurusan Pemasaran dari GS Fame Institute of Business di Jakarta.[3] Bakat Fitria di bidang fashion dimulai sejak kecil. Ia pernah bekerja sebagai editor sejumlah majalah mode di Jakarta, serta kolumnis majalah Eve,[4] sebelum membuka butik one-stop shopping miliknya bernama butik Ivy pada tahun 2006.[3] Dia juga ikut mendirikan Twinkle-Twinkle pada tahun 2009, sebuah perusahaan yang memproduksi casing kristal khusus untuk telepon pintar.[5][6] Ia menikah dengan Wakid Khalid, seorang aktor keturunan Iran, pada tahun 2020, dan beralih keyakinan menjadi seorang Muslim.[1]

Kepenulisan

Pada tahun 2009, Fitria Yusuf ikut menulis Little Pink Book: Jakarta Style & Shopping Guide bersama temannya Alexandra Dewi.[4][7] Pada tahun 2011, Fitria turut menulis buku bertema fesyen lainnya berjudul Hermes Temptation.[8][9] Buku setebal 400 halaman ini bercerita tentang bisnis penjualan kembali tas mewah merek Prancis Hermès bernilai jutaan dolar yang menjadi "barang wajib" di kalangan masyarakat kelas atas di Jakarta.[10][11] Buku tersebut menjadi best-seller nasional dan telah dicetak di Indonesia dan Amerika Serikat.[12]

Karier korporat

Pada tahun 2009, Fitria diangkat sebagai komisaris PT Mitra International Resources TBL, sebuah perusahaan jasa pertambangan dan bekerja di sana hingga tahun 2011.[13][14] Dari 2012 hingga 2013, ia menjabat sebagai Pemimpin Redaksi Aesthetic Beauty Guide Indonesia dan Chief Executive Officer PT Fifefa International Jakarta sejak 2011 dan seterusnya.[15] Pada tahun 2014, ia bergabung dengan bisnis properti dan makanan & minuman, Ozone Hotel & Eatery, di Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara.[16] Ia menjadi Wakil Presiden Direktur PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk. (CMNP) pada bulan Oktober 2015.[17][18] Sebelumnya, ia menjabat sebagai komisaris independen di perusahaan pengelola konstruksi jalan tol.[2][19] Ia saat ini terlibat dalam program CSR yang dilakukan CMNP dan upaya penertiban kolong tol, serta penyediaan ruang terbuka hijau.[20]

Fitria pernah menjadi pembicara di Ideafest di Jakarta Convention Center (2016),[21][22] dan tampil di Jakarta Fashion Week pada tahun 2009.[13]

Penghargaan dan Pengakuan

Fitria telah dikenal oleh berbagai media dan perusahaan sebagai fashion icon antara lain majalah Tatler, Senayan City, Kuningan City, Johnny Andrean Salon, dan majalah HighEnd.[23][24]

Referensi

  1. ^ a b Nuranisa, Arini (8 April 2022). "Perjalanan Mualaf Disorot, Ini 6 Potret Fitria Yusuf dan Suami yang Berdarah Iran". Liputan 6. Diakses tanggal 1 Mei 2024. 
  2. ^ a b "Fitria Yusuf - Citra Marga Nusaphala Persada Tbk PT". Reuters. Diarsipkan dari versi asli tanggal 5 October 2016. Diakses tanggal 27 September 2016. 
  3. ^ a b "GS Fame Alumni - Fashion Entrepreneur". GS Fame Institute of Business. Diarsipkan dari versi asli tanggal 12 October 2016. Diakses tanggal 24 September 2016. 
  4. ^ a b "Little Pink Book, a guide for the stylish shopaholic". The Jakarta Post. 6 September 2009. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-07-06. Diakses tanggal 24 September 2016. 
  5. ^ "Fitria Yusuf: Adventurous on the inside". The Jakarta Post. 24 February 2013. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-07-06. Diakses tanggal 24 September 2016. 
  6. ^ "Business Combinations and Fashion style of Fitria Yusuf". Fimela.com. 12 August 2011. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-02-16. Diakses tanggal 25 September 2016. 
  7. ^ "Little Pink Book: A Guide for "Shopping" and Directory Dressed". Kompas TV. 20 August 2009. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-07-07. Diakses tanggal 27 September 2016. 
  8. ^ Yusuf, Fitria; Dewi, Alexandra (26 August 2013). Hermes Temptation (dalam bahasa English). Gramedia Pustaka Utama. ISBN 9789792277630. 
  9. ^ "Hermes Temptation, The Story of Hermes Bags Reseller". 7 December 2012. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-02-16. Diakses tanggal 25 September 2016. 
  10. ^ Grudgings, Stuart; Paramaditha, Andjarsari (March 2, 2012). "Analysis: IndoneAnalysis: Indonesia's rich bulge on commodities boom leaves many behindsia's rich bulge on commodities boom leaves many behind". Reuters. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-07-06. Diakses tanggal September 26, 2016. 
  11. ^ "Hermes Temptation Takes Hold in Jakarta". Jakarta Globe. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-10-05. Diakses tanggal 25 September 2016. 
  12. ^ "Skandal Atut, Fitria Yusuf: Hermes Fenomena Sosial". tempo.co. 8 November 2013. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-02-16. Diakses tanggal 27 September 2016. 
  13. ^ a b "Fitria Yusuf: Indonesia's fashionista". The Jakarta Post. 5 January 2010. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-07-06. Diakses tanggal 24 September 2016. 
  14. ^ "Analysis: Indonesia's rich bulge on commodities boom leaves many behind". Reuters. 12 March 2012. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-07-03. Diakses tanggal 24 September 2016. 
  15. ^ "Fitria Yusuf - Citra Marga Nusaphala Persada". The Wall Street Journal. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-07-06. Diakses tanggal 27 September 2016. 
  16. ^ "Pilihan Menginap di Kawasan Pantai Indah Kapuk". Kompas TV. 27 April 2015. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-07-03. Diakses tanggal 27 September 2016. 
  17. ^ "Fitria Yusuf, Sosialita Fashion Penerus Bisnis Jalan Tol". Tempo (Indonesian magazine). 15 July 2016. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-09-15. Diakses tanggal 27 September 2016. 
  18. ^ "Fitria Yusuf, Sosialita Penerus CMNP". SWA Magazine. July 11, 2016. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-07-07. Diakses tanggal 27 September 2016. 
  19. ^ "Fitria Yusuf, Sosialita Cantik dengan Segudang Profesi". detik.com. 14 January 2013. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-08-06. Diakses tanggal 27 September 2016. 
  20. ^ "CMNP Temukan 1.593 Kendaraan Overload". Bisnis Indonesia. 1 June 2016. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-07-06. Diakses tanggal 27 September 2016. 
  21. ^ "Resep Menjadi Content Creator Dari Seorang Fitria Yusuf". September 26, 2016. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-09-02. Diakses tanggal 2 October 2016. 
  22. ^ "[IdeaFest 2016] Wajib Tahu! Tips Pencitraan Sosial Media ala Diana Rikasari dan Fitria Yusuf". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-12-14. Diakses tanggal 2 October 2016. 
  23. ^ "Perhelatan Fashion Akbar Tahunan Senayan City Kembali Digelar". 11 April 2013. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-02-14. Diakses tanggal 2 October 2016. 
  24. ^ "Kuningan City Gelar Grand Opening 12 Jam Non-stop". DetikCom. 29 November 2012. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-08-06. Diakses tanggal 27 September 2016. 
Kembali kehalaman sebelumnya


Index: pl ar de en es fr it arz nl ja pt ceb sv uk vi war zh ru af ast az bg zh-min-nan bn be ca cs cy da et el eo eu fa gl ko hi hr id he ka la lv lt hu mk ms min no nn ce uz kk ro simple sk sl sr sh fi ta tt th tg azb tr ur zh-yue hy my ace als am an hyw ban bjn map-bms ba be-tarask bcl bpy bar bs br cv nv eml hif fo fy ga gd gu hak ha hsb io ig ilo ia ie os is jv kn ht ku ckb ky mrj lb lij li lmo mai mg ml zh-classical mr xmf mzn cdo mn nap new ne frr oc mhr or as pa pnb ps pms nds crh qu sa sah sco sq scn si sd szl su sw tl shn te bug vec vo wa wuu yi yo diq bat-smg zu lad kbd ang smn ab roa-rup frp arc gn av ay bh bi bo bxr cbk-zam co za dag ary se pdc dv dsb myv ext fur gv gag inh ki glk gan guw xal haw rw kbp pam csb kw km kv koi kg gom ks gcr lo lbe ltg lez nia ln jbo lg mt mi tw mwl mdf mnw nqo fj nah na nds-nl nrm nov om pi pag pap pfl pcd krc kaa ksh rm rue sm sat sc trv stq nso sn cu so srn kab roa-tara tet tpi to chr tum tk tyv udm ug vep fiu-vro vls wo xh zea ty ak bm ch ny ee ff got iu ik kl mad cr pih ami pwn pnt dz rmy rn sg st tn ss ti din chy ts kcg ve 
Prefix: a b c d e f g h i j k l m n o p q r s t u v w x y z 0 1 2 3 4 5 6 7 8 9