BenderaHaiti disetujui tanggal 25 Februari1986. Bendera ini terbagi menjadi dua segiempat melintang. Setengah atas berwarna biru dan bawahnya merah. Di tengah terdapat lambang Haiti yang meliputi sebuah pohon palem yang digunakan dikelilingi beberapa bendera. Terdapat dua meriam di sisi samping pohon palem. Tulisan di bawahnya adalah motto nasional: L'Union Fait La Force (Persatuan Menghasilkan Kekuatan). Bendera dan ensain sipil tidak memasukkan lambang.
Warna biru dan merah bendera diperoleh dari Tricolore Prancis yang disobek oleh revolusioner jean-Jacques Dessalines tahun 1803. Kedua bagian dijahit secara melintang untuk membuat bendera baru.