Untuk stasiun televisi di Hong Kong, lihat
ViuTV.
Viu (digayakan sebagai ⧁ viu) adalah layanan video over-the-top (OTT) yang dioperasikan oleh PCCW Media, anak perusahaan PCCW. Debutnya di Hong Kong, Viu menyediakan serial drama Asia, terutama drama Korea, program variasi anime dan berita hiburan.[2] Pada Desember 2018, Viu memiliki 30 juta pengguna aktif setiap bulannya.[3]
Latar belakang
PCCW Media memiliki Now TV, IPTV pertama di Hong Kong dan MOOV, platform musik OTT pertama di Hong Kong. Pada tanggal 26 Oktober 2015, Viu diluncurkan di Hong Kong.[4] Dimulai sebagai freemium, Viu menyediakan layanan premium dengan rencana berlangganan.[3]
Pada bulan Juni 2017, Viu tersedia di Hong Kong, Singapura,[5] Malaysia,[6] India,[7] Indonesia,[8] Filipina,[9] Thailand,[10] Mongolia,[11] Uni Emirat Arab, Arab Saudi, Qatar, Kuwait, Oman, Bahrain, Mesir dan Yordania.[12]
Viu Indonesia diluncurkan pada tanggal 26 Mei 2016 setelah peluncuran Viu Malaysia dan Viu India pada tanggal 4 Maret 2016. Viu Filipina diluncurkan pada tanggal 17 November 2016.
Program orisinal
Setiap negara memiliki program orisinal masing-masing yang diproduksi oleh rumah produksi lokal yang bekerjasama dengan WeTV.
Acara
Saat ini, Viu Hong Kong dan Viu Singapura tersedia bagi pengguna dengan alamat IP lokal saja. Drama Korea yang populer dan program variasi terbaru seperti Boys Over Flowers, City Hunter, I Can Hear Your Voice, The Heirs, My Love from the Star dan lain-lain dapat ditemukan di Viu Singapura. Sedangkan hak siar dari drama-drama ini di Hong Kong sebelumnya dibeli oleh platform televisi lain dan karenanya tidak tersedia di Viu Hong Kong. Sebagai gantinya, ia menawarkan drama dari Jepang, Taiwan dan Tiongkok, animasi Jepang dan program hiburan Korea.
Referensi
- ^ "viu.com Site Info". Alexa Internet, Inc. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-05-02. Diakses tanggal 31 Maret 2021.
- ^ "PCCW Media's Viu OTT play nets over 1.2 million downloads in Hong Kong". Ooyala (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2018-01-31.
- ^ a b "Viu OTT service users hit over 6m in 14 markets" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2018-01-31.
- ^ "Hong Kong's largest telco launches streaming service for Asia". CNET (dalam bahasa Inggris). 2016-01-10. Diakses tanggal 2018-01-31.
- ^ hermesauto (2016-01-11). "Free Korean TV shows on Viu app, just launched in Singapore". The Straits Times (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2018-01-31.
- ^ "Viu to launch free streaming of latest Korean dramas & variety shows in Malaysia". www.malaysianwireless.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2018-01-31.
- ^ "Viu brings best of korean shows to india". Indian Television Dot Com. 2017-12-27. Diakses tanggal 2018-01-31.
- ^ "Viu enters Indonesia with freemium model - Mumbrella Asia". Mumbrella Asia (dalam bahasa Inggris). 2016-05-26. Diakses tanggal 2018-01-31.
- ^ Catolico, Gianna Francesca. "Korean streaming service VIU launched in PH" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2018-01-31.
- ^ "Streaming service Viu announces launch in Thailand, furthering global expansion" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2018-01-31.
- ^ Cunningham, Susan. "Iflix, Hooq, Viu, Netflix, Viki, Catchplay And More: It's A Crowded Video-On-Demand World". Forbes (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-10-19. Diakses tanggal 2018-01-31.
- ^ Ndichu, David. "Viu, the latest OTT app to come to the Middle East | commsmea.com". www.commsmea.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-09-23. Diakses tanggal 2018-01-31.
Pranala luar