Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Provinsi Soc Trang

Lokasi Provinsi Soc Trang dalam peta Vietnam.
Patung Buddha raksasa berbaring di Pagoda Som Rong, Soc Trang, Vietnam

Provinsi Soc Trang merupakan sebuah provinsi di Vietnam. Provinsi ini terletak di bagian selatan di negara itu. Provinsi ini memiliki luas wilayah 3.223 km² dengan memiliki jumlah penduduk 1.213.400 jiwa (2004). Provinsi ini memiliki angka kepadatan penduduk 376 jiwa/km². Ibu kotanya ialah Soc Trang.

Menurut beberapa buku sejarah Vietnam, Soc Trang dulunya dinamakan Ba Thac yang berasal dari nama salah satu Dewa Kamboja, Bassac.[1] Daerah ini kemudian berganti nama menjadi Ba Xuyen, sebelum pada akhirnya menjadi Soc Trang yang berasal dari salah satu bahasa Khmer, Srok Tréang.[1] kata tersebut memiliki arti ladang alang-alang karena dulunya daerah ini banyak ditutupi tumbuhan tersebut.[1]

Wilayah provinsi ini dibagi menjadi 9 distrik, yaitu:

  1. Ke Sach
  2. My Tu
  3. My Xuyen
  4. Thanh Tri
  5. Long Phu
  6. Vinh Chau
  7. Cu Lao Dung
  8. Chau Thanh
  9. Nga Nam[2]
  10. Tran De

Etnis

Penduduk Soc Trang terdiri dari beberapa etnis, yaitu Viet (Kinh), Khmer, Cham, dan Hoa.[2] etnis-etnis tersebut mengalami asimilasi dan membentuk budaya baru yang disebut Budaya Giồng.[3]

Berdasarkan data dari sensus penduduk Vietnam tahun 2009, etnis di Soc Trang mayoritas dihuni oleh etnis Vietnam atau lebih sering disebut Kinh, dan etnis Khmer dengan jumlah signifikan. Dari 1.292.853 jiwa penduduk, sebanyak 830.508 jiwa (64,24%) adalah etnis Kinh. Etnis terbesar kedua ialah Khmer sebanyak 397.014 jiwa (30,71%), dan etnis Hoa sebanyak 64.910 jiwa (5,02%). Selebihnya etnis minoritas lainnya seperti etnis Chăm, Xơ Đăng, Ba Na, Giẻ - Triêng, Gia Rai, Mường, Thai, Tay, sebanyak 0,03%.[4]

Bahasa yang digunakan sehari-hari mencakup bahasa Vietnam, Tionghoa, dan Khmer.[3] Beberapa kegiatan dan festival kebudayaan Soc Trang yang masih dilestarikan adalah Đố Thai, Lơn Arack, dan Neck Tà.[3] Wilayah Soc Trang banyak dimanfaatkan sebagai ladang padi, tambak udang, dan kebun buah seperti longan, rambutan, durian, dan jeruk.[2] Hanya ada dua musim di provinsi ini, yaitu musim hujan (Mei-November) dan musim kemarau (Desember-April).[2] Suhu rata-rata di Soc Trang mencapai 27 °C.[2]

Agama

Pagoda Kleang di Kota Soc Trang

Banyak masyarakat Vietnam tidak menganut kepercayaan terhadap Tuhan dan tidak memiliki agama apapun atau disebut juga dengan atheis. Meski demikian, beberapa penduduknya menganut suatu agama, dan sebagian besarnya adalah agama Kekristenan dan Buddha, serta agama kepercayaan di Vietnam seperti Cao Dai dan Hòa Hảo.[4]

Di provinsi Soc Trang, pada sensus Vietnam 2009, dari 1.292.853 jiwa penduduk, yang menganut suatu agama tertentu sebanyak 390.997 jiwa (30,24%). Sebagian besar penduduk provinsi ini menganut agama Buddha sebanyak 332.392 jiwa (25,71%). Selebihnya, beragama Kekristenan yakni 53.113 jiwa (4,11%), mayoritas Katolik sebanyak 51.454 jiwa (3,98%) dan selebihnya Protestan sebanyak 1.659 jiwa (0,13%). Cao Dai sebanyak 4.658 jiwa (0,36%). Sebagian kecil beragama Hòa Hảo, Islam, Hindu dan lain sebanyak 0,06%.[4]

Gereja Paroki Soc Trang, di Kota Soc Trang
No Agama Sensus 2009
Jumlah %
1 Tanpa agama 901.856 69,76%
2 Buddha 332.392 25,71%
3 Kekristenan 53.113 4,11%
4 Cao Dai 4.658 0,36%
5 Lainnya 834 0,06%

Pranala luar

Referensi

  1. ^ a b c The Legend of Soc Trang – Our Home Town. Khoanam - SoctrangOnline.[pranala nonaktif permanen] Diakses pada 1 Januari 2011.
  2. ^ a b c d e Vietnamtourism.com. ADMINISTRATION UNITS / Soc Trang Diarsipkan 2010-02-10 di Wayback Machine. Diakses pada 1 Januari 2011.
  3. ^ a b c SocTrang - Where Three Cultures Meet[pranala nonaktif permanen] Diakses pada 1 Januari 2011.
  4. ^ a b c THE 2009 VIETNAM POPULATION AND HOUSING CENSUS Tổng cục Thống kê Việt Nam, www.gso.gov.vn, Diakses tanggal 8 November 2023
Kembali kehalaman sebelumnya