Mitrovica Utara
Mitrovica Utara[a] atau Kosovska Mitrovica Utara,[b] adalah sebuah kota dan munisipalitas yang berada di Distrik Mitrovica di Kosovo.[c] Hingga 2015, kota ini dihuni oleh 24.460 penduduk.[1] Luas kawasan ini adalah 11 km2 (4 sq mi). Mitrovica Utara adalah bagian dari Kosovo Utara, sebuah kawasan dengan pemukim mayoritas etnis Serbia. Munisalitas ini dibentuk pada tahun 2013 setelah Krisis Kosovo Utara,[2][3] sebelumnya kota ini bagian dari Mitrovica, yang sekarang dipisahkan oleh Sungai Ibar. Setelah Persetujuan Brussel 2013, munisipalitas ini direncanakan menjadi pusat Komunitas Serbia. SejarahKota ini awalnya adalah bagian dari Mitrovica, hingga secara resmi dipisahkan pada tahun 2013. Pemisahan ini adalah hasil dari Krisis Kosovo pada tahun 2011–2013, setelah deklarasi kemerdekaan Kosovo dari Serbia pada Februari 2008. Munisipalitas ini disahkan oleh Pemerintah Kosovo pada tahun 2013. Kota ini secara de facto adalah ibu kota dari Kosovo Utara. Pemerintah Kosovo utara menolak institusi Republik Kosovo sehingga secara tidak resmi pemerintah di kawasan ini berjalan indpenden. Setelah itu, etnis Serbia lokal membentuk Majelis Komunitas Munisipalitas , yang didukung oleh Serbia. Dengan ditandatanganinya Persetujuan Brussel 2013 setelah Krisis Kosovo 2011–2013 oleh Pemerintah Kosovo dan Pemerintah Serbia, Serbia secara resmi tidak melanjutkan dukungan kepada Majelis dan menyetujui pembentukan Komunitas Kotamadya Serbia, sebuah asosiasi munisipalitas dengan mayoritas etnis Serbia di Kosovo.[4] Komunitas Munisipalitas Serbia tidak akan mempunyai badan legislatif dan kehakiman, yang mana mereka akan terintegrasi dengan peraturan resmi di Kosovo.[5] DemografiMenurut estimasi pada tahun 2011 oleh Pemerintah Kosovo, Mitrovica Utara mempunyai 3.393 rumah tangga dan 12.326 orang.[6] Menurut laporan yang dirilis pada tahun 2015 oleh Organization for Security and Co-operation in Europe (OSCE), populasi di Mitrovica Utara menapai 29.460 penduduk.[1] Kelompok etnisMayoritas penduduk di Mitrovica Utara beretnis Serbia Kosovo, dengan lebih dari 22.530 (76%) orang. Kemudian Albania Kosovo dengan 4.900 (16,6%) penduduk.[1] Komposisi etnis di Mitrovica Utara, termasuk pengungsi internal:[1][7]
OlahragaFK Trepča dan Rudar Kosovska Mitrovica adalah klub sepak bola yang berasal dari kawasan ini. Kedua klub tersebut berkompetisi di liga yang terintegrasi dengan sepak bola Serbia. Kota kembar
Catatan
Referensi
Pranala luarWikimedia Commons memiliki media mengenai North Kosovska Mitrovica.
|