Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Maggie Calista

Maggie Calista
Nama asal陈美琦 (Chénměiqí)
LahirMaggie Calista Alim
6 Mei 1991
Jakarta, Indonesia
Kebangsaan Indonesia
PekerjaanPembawa acara berita
Tahun aktif2014 - Sekarang
Instagram: mca.diary Modifica els identificadors a Wikidata

Maggie Calista Alim (Hanzi: 陈美琦; lahir 6 Mei 1991) adalah seorang pembawa acara berita di stasiun televisi CNN Indonesia. Maggie Calista sebelumnya bergabung di Metro TV pada 2014 hingga 2019 membawakan acara berita berbahasa Mandarin Metro Xin Wen dan juga acara kuliner berbahasa Mandarin Tasty And Healthy. Kini, Maggie Calista bergabung dengan CNN Indonesia membawakan berita dalam bahasa Indonesia yakni CNN Indonesia Today, CNN Indonesia New Day, The World Tonight, serta CNN Indonesia News Hour dan CNN Indonesia News Report. Dia juga pernah membawakan Redaksi Pagì dan Redaksi Pagi Akhir Pekan baik di Trans7 serta CNN Indonesia.

Kehidupan Pribadi

Pada Mei 1998, Maggie Calista dan kakak perempuannya dikirim oleh orang tuanya ke Tiongkok, saat itu Maggie Calista masih berumur 7 tahun. Selama 15 tahun, Maggie Calista harus jauh dari kedua orangtuanya. Setelah lulus Sekolah Menengah Atas di Tiongkok, Maggie Calista melanjutkan pendidikannya ke Universitas Negeri Michigan untuk jurusan Supply Chain Management and International Business. Dan pada Juni 2014, akhirnya Maggie Calista pulang ke Indonesia.

Karier

Maggie Calista bergabung ke Metro TV pada November 2014 sebagai pembawa acara berita. Pada 18 Februari 2015, Maggie Calista membawakan acara berita berbahasa Mandarin Metro Xin Wen. Sebagai pembawa acara berita, Maggie Calista pernah meliput berita anti Ahok dan juga pernah meliput gempa di Aceh pada tahun 2016 serta mewawancarai banyak tokoh terkenal.

Tahun 2018, Maggie Calista membawakan acara kuliner berbahasa Mandarin Tasty And Healthy bersama dengan Tavan Dutton.

Sejak 2019, dia mundur dari Metro TV untuk bergabung ke CNN Indonesia dengan membawakan CNN Indonesia Sports, Redaksi Pagi, Good Morning Weekend, The World Tonight dan lain-lain.

Pranala luar

Kembali kehalaman sebelumnya