Keandalan Wikipedia, bila dibandingkan dengan ensiklopedia dan sumber rujukan yang lebih spesifik lain, dinilai dengan berbagai cara, termasuk dengan metode statistik, tinjauan komparatif, analisis pola sejarah, serta kekuatan dan kelemahan dalam proses penyuntingan yang unik bagi Wikipedia.[1]
Karena Wikipedia terbuka bagi penyuntingan secara anonim dan kolaboratif, penilaian terhadap keandalannya biasanya meliputi pengujian tentang seberapa cepat informasi yang salah atau menyesatkan disingkirkan. Studi awal yang dilakukan peneliti IBM tahun 2003—dua tahun setelah pendirian Wikipedia—menemukan bahwa "vandalisme biasanya diperbaiki dengan sangat cepat - begitu cepat sampai-sampai sebagian besar pengguna tidak akan pernah melihat dampaknya"[2] dan menyimpulkan bahwa Wikipedia memiliki "kemampuan menyembuhkan diri yang sangat efektif".[3]
Kajian awal yang terkenal dalam jurnal Nature menyebutkan bahwa pada tahun 2005, artikel ilmiah Wikipedia hampir mendekati tingkat keakuratan Encyclopædia Britannica dan memiliki tingkat "kesalahan serius" yang setara.[4] Artikel ini ditentang oleh Encyclopædia Britannica.[5]
Hingga tahun 2010, para peneliti di bidang medis dan ilmu pengetahuan seperti toksikologi, riset kanker, dan informasi obat-obatan meninjau Wikipedia terhadap berbagai sumber profesional dan berpenilaian sejawat. Hasil kajian menunjukkan bahwa kedalaman dan cakupan Wikipedia berada pada standar yang sangat tinggi serta dapat dibandingkan dengan basis data dokter dan dianggap lebih baik daripada sumber media nasional terkemuka.[6][7][8] Artikel Wikipedia diambil sebagai rujukan dalam berbagai jurnal (614 kutipan pada 2009) dan sebagai bukti dalam kasus pengadilan merek dagang dan pengadilan tinggi. Namun, pengabaian informasi dan keterbacaan kadang masih menjadi masalah—pengabaian kadang ditimbulkan penghapusan dampak samping suatu produk dan masalah penting untuk bidang tertentu seperti kesehatan.
Lihat pula
Bourgeois v. Peters (salah satu kasus pengadilan pertama yang mengutip dan menyebutkan Wikipedia)