Hari Republik (bahasa Inggris: Republic Day) adalah hari raya nasional di India yang diperingati pada tanggal 26 Januari. Meskipun India telah merdeka pada tanggal 15 Agustus1947, konstitusinya baru disahkan pada tanggal 26 Januari 1950. Sampai hari peringatan tersebut, penguasa Britania Raya masih disebut sebagai Kaisar India. Dalam konstitusi tersebut, bentuk negara republik diambil oleh India.