Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

 

Cagar Alam Mandor

Cagar Alam Mandor adalah cagar alam yang ada di Kabupaten Landak, Provinsi Kalimantan Barat. Luas cagar alam ini adalah 3.080 Hektare. Penetapan kawasan ini awalnya ditetapkan sebagai cagar alam berdasarkan Surat Keputusan Het Zelfbestuur Van Het Landschap Pontianak, Nomor 8. Surat keputusan ini diterbitkan tanggal 16 Maret 1936. Pengesahannya dilakukan oleh De Residen der Westafdeeling Van Borneo pada tanggal 30 Maret 1936. Penetapan ulang diadakan oleh Pemerintah Indonesia dengan mengatur ulang batas-batas kawasannya mulai 15 Januari 1980. Status Cagar Alam Mandor disahkan melalui Surat Keputusan Menteri Pertanian Nomor 757/Kpts/Um/10/1982. Surat ini diterbitkan tanggal tanggal 12 Oktober 1982. Dalam pembagian administratif, Cagar Alam Mandor masuk ke dalam Kecamatan Mandor.[1] Dalalm sistem koordinat geografi, Cagar Alam Mandor berada di koordinat 00°15’ - 00°20’ Lintang Utara dan 109°18’ - 109°23’ Bujur Timur. Penetapannya sebagai cagar alam untuk alasan keperluan botani yaitu perlindunan anggrek alam. Di dalam cagar alam ini ada 15 jenis anggrek dan 8 jenis kantong semar. Jenis anggrek yang paling umum ialah anggrek hitam dan anggrek kuping gajah. Beberapa jenis tumbuhan lain juga ada, seperti jelutung, ramin, meranti, rengas dan tengkawang. Beberapa jenis fauna yang hidup di dalamnya ialah beruang madu, kelempiau, babi hutan, enggang, dan kukang. Cagar Alam Mandor memiliki permukaan tanah yang datar dan berbentuk bukit. Jenis tanahnya adalah podsolik. Ekosistem yang terbentuk di dalamnya ialah hutan gambut, hutan hujan tropika dan hutan kerangas. Lokasi cagar alam dapat dicapai dari Kota Pontianak – Mandor dengan menggunakan bus umum. Lama perjalanannya sekitar 2 – 2,5 jam. Selanjutnya dari Mandor - Kawasan harus jalan kaki selama 0,25 – 0,5 jam. Pengelolaan Cagar Alam Mandor diserahkan kepada Balai Konservasi Sumber Daya Alam Kalimantan Barat.[2]

Referensi

  1. ^ "Mandor Nature Reserve · Indonesian Forest". Indonesian Forest (dalam bahasa Inggris). 2017-07-15. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-07-27. Diakses tanggal 2021-07-21. 
  2. ^ Direktorat Pemolaan dan Informasi Konservasi Alam (2016). Informasi 521 Kawasan Konservasi Region Kalimantan - Sulawesi (PDF). Bogor: Direktorat Pemolaan dan Informasi Konservasi Alam, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. hlm. 16. 
Kembali kehalaman sebelumnya