Albert Arnold Gore Jr. (lahir 31 Maret 1948) adalah seorang politikusAmerika Serikat yang menjabat sebagai wakil presiden ke-45 pada masa pemerintahan Presiden Bill Clinton, dari tahun 1993 sampai 2001. Pada tahun 2000 ia mengajukan diri dalam pemilihan presiden AS tetapi dikalahkan oleh George W. Bush dalam sebuah pemilu yang sangat ketat dan kontroversial. Al Gore memiliki jumlah suara pemilih terbanyak, tetapi tidak terpilih sebagai Presiden AS karena kalah dari Bush dalam jumlah suara elektoral.