Akimoto mulai menulis sejak di kelas dua sekolah menengah atas, sekitar musim dingin 1973. Ketika belajar untuk ulangan, dia mendengarkan acara komedian Mitsuo Senda di radio Nippon Broadcasting System. "Kalau cuma begitu, aku juga bisa," pikirnya. Di buku catatan ditulisnya parodi Hikayat Heike dengan Senda sebagai pemeran utama, panjangnya 20 halaman. Tulisan itu dibaca teman sekelas yang lalu mengirimkannya ke radio Nippon Broadcasting System. Ia dipanggil Koushin Okuyama untuk main-main ke studio. Setelah sering mondar-mandir ke studio, Okuyama menerimanya sebagai murid, sebelum nantinya diterima sebagai anggota penulis radio O.K. Production.
Ia terus aktif menulis untuk naskah ketika melanjutkan ke Fakultas Sastra Universitas Chuo hingga hampir-hampir tidak pernah masuk kuliah. Setelah mendapat cukup penghasilan, diputuskannya untuk berhenti kuliah dan hidup sebagai penulis naskah.
Kariernya di bidang penulisan lirik dimulai setelah ia diperkenalkan kepada Ichirou Asazuma. Fuji Pacific Music kemudian mengontraknya sebagai penulis lirik. Kesempatan datang pada tahun 1981 ketika dirinya dipercayakan menulis lirik untuk lagu sisi B singel Alfee, "Toori Ame". Lagu "Kotoba ni Shitakunai Tenki" ditulisnya bersama dua anggota Alfee, Kōnosuke Sakazaki dan Toshihiko Takamizawa. Pada tahun berikutnya, nama Yasushi Akimoto mulai dikenal orang setelah menulis lirik untuk lagu ciptaan Kyouhei Tsutsumi, "Dramatic Rain" untuk singel Junichi Inagaki.
Pengalaman sebagai penulis lirik dan naskah penyiaran ditulisnya dalam autobiografi "Saraba Mercedes" yang diterbitkan pada tahun 1988. Naskah acara televisi yang ditulisnya adalah All Night Fuji dan Yuuyake Nyan Nyan. Ia sering disebut sebagai tokoh yang mengorbitkan Tunnels dan Onyanko Club. Namun menurut penjelasannya, kedua grup tersebut bukan hasil karya sendiri, melainkan hasil kerjasama dengan orang lain.[1]
Mengenai konsep pendirian AKB48 yang memiliki teater sendiri di Akihabara, ia pernah berkata,
Konsepsinya ada beberapa tahun yang lalu. Soalnya [saya] terus menerus bekerja di televisi. [Saya] sepertinya merasa iri dengan teater kecil atau band rock yang tidak bisa dilihat di layar kaca, penontonnya sengaja jauh-jauh datang untuk melihat mereka. Kalau televisi, tombol ditekan saja sudah bisa ditonton, tapi menonton pentas teater kecil atau band rock perlu waktu dan uang. Penonton terus bertambah, seperti 10 orang jadi 20 orang, 20 orang jadi 40 orang, 40 orang jadi 80 orang. Penonton "repeater" juga banyak karena [mereka] meminati "materi yang menusuk". Awalnya saya berpikir ingin membuat teater kecil gaya saya, ingin setiap hari mengadakan pertunjukan. Maunya membuat revue yang mempertontonkan lagu dan tari, tapi akhirnya lahir konsep "idola yang bisa ditemui".[2]
^Akimoto, Yasushi; NHK Publishing (ed.), "Yuuyake Nyan Nyan" to Housougai Shuunyuu (『夕やけニャンニャン』と放送外収入) dalam Terebi Sakkatachi no 50-nen (テレビ作家たちの50年). Tokyo: NHK Publishing, 2009. p. 172.
Selamat Ulang Tahun (lagu spesial ulang tahun Shopee, atas kerjasama dengan Shopee Indonesia, 2023)
Ini Ramadan Kita (lagu spesial Ramadan 1445 H oleh anggota JKT48 yang beragama Islam, berkolaborasi dengan Nasida Ria, atas kerjasama dengan Google Indonesia, 2024)
Cinta, Persahabatan, dan Perjuangan (atas kerjasama dengan Garena Free Fire Indonesia, 2024)
1 "Pajama Drive" (Generasi 1, Generasi 2, Generasi 3 (Tim Merah vs Tim Putih lalu Gabungan), Gabungan antara Generasi 4 dan 5, Akademi Kelas A maksimal Generasi 9, Generasi 10, Gabungan antara Generasi 11 dan 12, serta Generasi 12 (masih berlangsung))
Galeri • Portal
Keterangan : Cp-JKT: Kapten JKT48 • BJ-RM: Sebelum bergabung sebagai anggota tetap JKT48, setelah dipromosikan dari status siswi pelatihan • AG: Mengumumkan kelulusannya • Col-KFC: Bekerjasama dengan KFC Indonesia • TBA / (Segera): Akan ditentukan • Disb: Bubar • UO-Disb: Bubar (secara tidak resmi) • T-Pro: Total Producer • H: Kepala JKT48 • GM: Manajer Umum JKT48 • Man: Manajer JKT48 • B-IDN: Pendiri IDN (termasuk JKT48) • TGM: Manajer Umum Teater JKT48 • TVGM: Wakil Manajer Umum Teater JKT48 • †: Meninggal • Ls-Sb: Di bawah lisensi dari Superball Inc. (bagian dari Vernalossom Co. Ltd.) (Jepang) • Ag (V-Dentsu): Agensi, di bawah lisensi dari Vernalossom Co. Ltd. (Jepang) dan di bawah kepemilikan dari Dentsu Inter Admark Media Group Indonesia (Indonesia) (2011–2022) • Ag (Sb-IDN): Agensi, di bawah lisensi dari Superball Inc. (bagian dari Vernalossom Co. Ltd.) (Jepang) dan di bawah kepemilikan dari IDN (Indonesia) (sejak 2022) • Mansup-MNC: Dukungan Manajemen, atas kerjasama dengan MNC (secara tidak langsung) • Dist-X: Distributor (tidak dicantumkan) • Digi-Dist: Distributor digital • Distsus-KFC: Distributor khusus milik KFC Indonesia • AKAV: Atas kerjasama dengan AKA Virtual (agensi YouTuber virtual dari Jepang dan Indonesia)