Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Yanni

Yanni
Yanni pada tahun 2007
Informasi latar belakang
Nama lahirGiannis Chrysomallis
Lahir14 November 1954 (umur 70)
Yunani
GenreNew-age
PekerjaanPencipta lagu, produser rekaman, komponis
InstrumenPiano, Keyboard, Synthesizers
Tahun aktif1990–sekarang[a]
LabelPrivate Music, Windham Hill Records, Virgin Records, Yanni/Wake

Yanni, (terlahir Giannis Chrysomallis lahir 14 November 1954), merupakan pemusik dan komponis berkebangsaan Yunani.

Karier musik

Awal karier (1973-1990)

Yanni belajar Psikologi pada tahun 1973 di Universitas Minnesota dan pada tahun 1980 Yanni memulai kariernya dengan merekam album pertamanya Optimystique yang dirilis tahun 1984 oleh Label Atlantis dan dirilis ulang tahun 1989 dalam Label Private Music. Yanni kemudian bergabung dengan band bernama Chameleon dan menjadi pemain Synthesizers dalam band tersebut hingga akhirnya ia mengundang Charlie Adams untuk membentuk band sendiri dan merekam album serta mengadakan konser tur di setiap albumnya. Tahun 1990 ia membuat album bernama Reflections of Passion yang menempati urutan #1 dalam "Top New Age Chart" selama 11 minggu.

'L.A. Times' (1991-1993)

Setelah sukses sebelumnya dengan Reflections of Passion, Yanni mulai mengerjakan materinya untuk album selanjutnya, yang ia tulis di Villa milik Linda Evans sekitar 5 sampai 6 lagu. In Celebration of Life dirilis tahun 1991, yaitu koleksi dari 4 album awal Yanni yang beberapa lagunya ia mainkan di konser tur nya yang bernama Revolution in Sound tahun 1991 dan pada tahun 1992, Dare to Dream dirilis secara resmi oleh label Private Music dan menerima Penghargaan Grammy, serta mendapatkan gold pada tahun yang sama. Tahun berikutnya Yanni membuat album bernama In My Time yang juga menerima Penghargaan Grammy serta membuat tur di ketiga albumnya itu.

Lingkaran penuh Live at the Acropolis (1994-1995)

Tidak cukup untuk membuatnya sibuk di tiga album sebelumnya, Yanni melanjutkan kesuksesannya dengan mengadakan konser di tanah kelahirannya sendiri di Kalamata, Yunani yang juga dijadikan konser video dan album. Lagu-lagu pilihannya seperti "Keys to Imagination" dan "Nostalgia" menunjukkan terpancarnya emosi yang ada di lagu-lagunya. Tahun 1995, ia mulai tampil di tempat-tempat bersejarah seperti Royal Albert Hall London dan Toji Temple Jepang

Taj Mahal & Forbidden City (1997-1998)

Pada tahun 1997, Yanni menjadi artis barat yang diizinkan untuk tampil dan merekam konsernya di Taj Mahal, India dan Forbidden City, China. Konser tersebut direkam dan dijadikan album yang berjudul Tribute, dirilis pada November 1997. Setelah melakukan tour dunia pada 1998, ia mulai depresi dan tinggal dirumah orangtuanya di Kalamata, Yunani selama 2 tahun.

If I Could Tell You dan kembali untuk Tur dunia (2000-2005)

Setelah memerangi depresi, Yanni kembali dengan merilis albumnya yang berjudul If I Could Tell You pada tahun 2000, yaitu materi baru yang direkam Yanni dalam 7 tahun (sejak In My Time). Pada tahun 2003, Yanni merilis album ke tiga belasnya yang berjudul Ethnicity, kembali membuat tur untuk albumnya itu dan pada tahun 2004, Yanni merekam album live nya yang berjudul Yanni Live! The Concert Event, yaitu konsernya yang direkam live di Mandalay Bay Resort & Casino, Las Vegas. Konser ini merupakan bagian dari konser tur nya pada tahun 2004 & 2005 dan dirilis pada tahun 2006 dalam format DVD dan CD, kemudian dirilis kembali dalam format Blu-Ray.

Yanni Voices dan efek suara baru (2009-sekarang)

Pada 2009, Yanni merilis albumnya yang berjudul Voices, yang menampilkan vokalis baru dalam albumnya dengan komposisi baru maupun merekam ulang lagu lamanya dengan memasukkan penyanyi. Penyanyi yang berkontribusi dalam album ini adalah Chloe, Ender Thomas, Nathan Pacheco dan Leslie Mills. Konser live untuk album ini direkam langsung dari Forum at Mundo Imperial di Acapulco, Mexico. Tahun 2016, Yanni akan melanjutkan tur nya yang bertemakan One Man's Dream World Tour 2015 dan akan dibuka di Cina

Diskografi

Album studio

  • 1984 Optimystique
  • 1986 Keys to Imagination
  • 1987 Out of Silence
  • 1988 Chameleon Days
  • 1989 Niki Nana
  • 1990 Reflections of Passion
  • 1991 In Celebration of Life
  • 1992 Dare to Dream
  • 1993 In My Time
  • 1994 Live at the Acropolis
  • 1997 Tribute
  • 2000 If I Could Tell You
  • 2003 Ethnicity
  • 2006 Yanni Live! The Concert Event
  • 2009 Yanni Voices (Bahasa Inggris)
  • 2009 Yanni Voces (Bahasa Spanyol)
  • 2010 Mexicanisimo
  • 2011 Truth of Touch
  • 2012 Live at El Morro, Puerto Rico
  • 2014 Inspirato

Soundtracks

  • 1988 Steal the Sky
  • 1988 Heart of Midnight
  • 1989 I Love You Perfect
  • 1990 Children of the Bride
  • 1990 She'll Take Romance
  • 1990 When You Remember Me
  • 1994 Hua qi Shao Lin
  • 2015 Hexi Corridor - Documentary film

Kompilasi

  • 1990 Reflections of Passion, Private Music
  • 1991 In Celebration of Life, Private Music
  • 1992 Romantic Moments, BMG International
  • 1994 A Collection of Romantic Themes, Private Music
  • 1997 In the Mirror, Private Music
  • 1997 Port of Mystery, Windham Hill Records
  • 1997 Nightbird, BMG Special Products
  • 1997 Devotion (The Best of Yanni), Private Music
  • 1998 Forbidden Dreams: Encore Collection Volume 2, BMG Special Products
  • 1999 The Endless Dream, Unison
  • 1999 Love Songs, Private Music
  • 1999 Someday, Unison
  • 1999 Songs from the Heart, BMG International
  • 1999 Winter Light, Windham Hill Records/Private Music
  • 1999 The Private Years, Private Music
  • 2000 Snowfall, BMG Special Products
  • 2000 Soaring Free (Disk 1), Madacy Distribution
  • 2000 The Very Best of Yanni, Windham Hill Records
  • 2003 Ultimate Yanni, BMG Heritage/Windham Hill
  • 2006 The Collection, Private/Legacy
  • 2007 Super Hits, Sony BMG
  • 2008 Collections, Sony BMG
  • 2010 The Essential Yanni, Legacy/Masterworks
  • 2010 The Inspiring Journey, Sony Music Distribution
  • 2013 Playlist: The Very Best of Yanni, Legacy/Windham Hill Records

Videografi

  • 1994 Live at the Acropolis
  • 1995 Live at Royal Albert Hall (hanya video)
  • 1996 One on One (interview dengan Interlochen, non-musik video)
  • 1997 Tribute
  • 2006 Yanni Live! The Concert Event
  • 2009 Yanni Voices
  • 2012 A Living Legacy
  • 2012 Live at El Morro, Puerto Rico
  • 2014 World Without Borders

Catatan

  1. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama B

Pranala luar

Kembali kehalaman sebelumnya