The Nut Job 2: Nutty by Nature
The Nut Job 2: Nutty by Nature adalah sebuah film komedi animasi komputer 3D Amerika Serikat-Kanada-Korea Selatan tahun 2017 garapan sutradara Escape from Planet Earth Cal Brunker dan ditulis oleh Brunker, Bob Barlen dan Scott Bindley. Sebuah sekuel dari The Nut Job (2014), film tersebut menampilkan suara-suara dari Will Arnett, Maya Rudolph, Jackie Chan, Katherine Heigl, Bobby Moynihan, Bobby Cannavale, Isabela Moner, Jeff Dunham, dan Gabriel Iglesias. Diproduksi oleh Gulfstream Pictures, Redrover International dan ToonBox Entertainment, film tersebut dirilis di bioskop pada 11 Agustus 2017 oleh Open Road Films. Referensi
Pranala luarWikiquote memiliki koleksi kutipan yang berkaitan dengan: The Nut Job 2: Nutty by Nature.
|