Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Mesoyi

Mesoyi
Klasifikasi ilmiah
Kerajaan:
(tanpa takson):
(tanpa takson):
(tanpa takson):
Ordo:
Famili:
Genus:
Spesies:
C. massoia
Nama binomial
Cryptocarya massoia
(Oken) Kosterm.
Sinonim
  • Cinnamomum massoy Oken
  • Cryptocarya novoguineensis Teschner
  • Cryptocarya aromatica (Becc.) Kosterm.

Mesoyi atau masoi (Cryptocarya massoia (Oken) Kosterm.) adalah sejenis pohon yang masih sekerabat dengan kayu manis. Di Papua dikenal sebagai aikor atau aikori.

Habitus berupa pohon, tinggi sekitar 25 m. Batang besar dengan diameter ± 30 cm, tebal pepagan (kulit kayu) dapat mencapai 0,5 cm serta menebarkan aroma wangi. Aroma wangi berasal dari kandungan minyak atsiri yang dikenal sebagai Massoia lactone. Bentuk daun bundar telur yang meruncing ke arah ujung daun. Duduk daun melingkar atau berlawanan. Perbungaan mempunyai tangkai panjang ± 10 cm, muncul dekat pangkal daun. Buah buni, berbiji satu.

Kayunya dipakai sebagai bahan bangunan, pepagannya dijadikan campuran untuk pewarna merah[1] dan campuran ratus wangi.

Catatan kaki

  1. ^ "Deskripsi singkat di situs PROSEA". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-03-05. Diakses tanggal 2008-04-03. 



Kembali kehalaman sebelumnya