Maglev Bandara Incheon[2] adalah jalur maglev di Korea Selatan yang dibuka pada tanggal 3 Februari 2016. Jalur ini adalah jalur maglev perkotaan komersial tak berawak kedua setelah jalur Linimo di Jepang. Jalur ini menghubungkan Bandar Udara Internasional Incheon dengan Stasiun Yongyu lewat Pulau Yeongjong.[3] Kereta di jalur ini lebih ringan dari biasanya, sehingga menghemat setengah biaya pembangunan.[4]
Jalur ini tidak termasuk dalam Kereta Bawah Tanah Metropolitan Seoul. Maglev Bandara Incheon tidak memungut biaya karcis dan beroperasi dari pukul 09:00 hingga 18:00 setiap 15 menit.[5]
Jalur maglev ini memanfaatkan pendorong suspensi elektromagnetik dan motor induksi linear.[6]
Stasiun
Referensi
Pranala luar