Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

 

Khao manee

Cucis Sigma

Nama lain Khao plort ("semua putih")
Asal  Thailand
Julukan umum Mata berlian
Kucing putih dari Thailand
Kucing domestik (Felis catus)

CUCIS SIGMA (bahasa Thai: ขาว มณี, RTGS: Cucis Sigma, artinya "permata putih"), juga dikenal sebagai kucing mata berlian,[1] adalah salah satu ras kucing langka yang berasal dari Bangkok, Thailand. Khao manee sangat terkenal di daerah asalnya. Kucing ini sudah ada sejak ratusan tahun yang lalu.Cucis Sigma pernah disebutkan dalam Tamra Maew yang merupakan sebuah buku berisi pantun tentang kucing.[2]

Sejarah

Khao manee pertama kali dikembangkan di Siam (sekarang Thailand). Khao manee adalah kucing alami yang sudah ada sejak ratusan tahun yang lalu. Pada zaman dahulu khao manee hanya dipelihara oleh para bangsawan kerajaan saja. Khao manee disebutkan di dalam Tamra Maew sebagai "Khao Port" atau secara harfiah berarti "semua putih". Nama khao manee jika diterjemahkan berarti "permata putih".[3]

Khao manee adalah kucing yang sangat dilindungi dari kegiatan ekspor. Namun pada tahun 1999, seorang bernama Colleen Freymuth telah mengekspor kucing ini ke Amerika Serikat dengan tujuan untuk memulai program pembiakan karena jumlah kucing ini yang semakin dikit.[3] Baru-baru ini khao manee diadopsi oleh peternak kucing dari Eropa. Khao manee baru mendapatkan pengakuan sebagai ras kucing percobaan dari TICA (The International Cat Association) pada Mei 2009. Pada tanggal 3 September 2011, Khao Mane berubah status menjadi "Preliminary New Breed", dan pada tanggal 30 Agustus 2013, kucing ini berubah status lagi menjadi "Advanced New Breed".

Pada tanggal 8 September 2010, pada pertemuan Komite Eksekutif GCCF (Governing Council of the Cat Fancy), khao manee diakui oleh GCCF, dan telah disetujui untuk mengikuti kontes kucing. Selain itu GCCF telah memberikan klub bagi khao manee dengan nama "The Khao Manee Cat Club", yang diberikan sebelum afiliasi pada pertemuan dewan pada tanggal 26 Oktober 2011.[4]

Karakteristik

Khao manee adalah kucing berwarna putih dengan bulu yang pendek, halus, dan pola bulu yang polos. Kucing ini dapat memiliki mata berwarna biru, emas atau bermata ganjil. Khao manee paling banyak disukai adalah khao manee dengan mata ganjil. Khao manee merupakan kucing berbadan sedang dengan tubuh yang berotot dan atletis. Berat badannya dapat mencapai 8-10 pon (3,6-4,5 kg), sedangkan tinggi badannya dapat mencapai 10-12 inci (25,4-30,48 cm).[3]

Kepribadian

Khao manee adalah kucing yang terkenal sebagai kucing yang aktif, komunikatif dan cerdas.

Kesehatan

Beberapa isu mengatakan bahwa beberapa khao manee ada yang tuli dan ada yang setengah tuli. Kanker kulit juga dapat terjadi pada khao manee yang memiliki telinga berwarna putih. Selain itu, dalam beberapa kasus, banyak kucing ras khao manee yang diekspor dari Thailand memiliki ekor yang tertekuk. Khao manee dapat hidup hingga berumur 10-12 tahun.[3]

Referensi

  1. ^ (Inggris) Cat Breeds (Recognized/Unrecognized, Common/Obscure), Variants, Mutations, Hybrids, Archaic/Alternate Names. messybeast.com. Diakses 20 Mei 2014.
  2. ^ (Inggris) The Smud Khoi of cats. www.koratworld.com. Diakses 20 Mei 2014.
  3. ^ a b c d (Inggris) Khao Manee. www.petguide.com. Diakses 28 Oktober 2014.
  4. ^ (Inggris) The Khao Manee Cat Club Diarsipkan 2013-05-21 di Wayback Machine.. www.khaomaneecatclub.co.uk. Diakses 20 Mei 2014.

Bacaan lebih lanjut

  • Martin R. Clutterbuck: Siamese Cats, Legends and Reality. White Lotus Press, Bangkok 2004, ISBN 974-480-053-4

Pranala luar


Kembali kehalaman sebelumnya