Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Hararghe

Provinsi Hararghe sebelum tahun 1995.

Hararghe (bahasa Amhara: ሐረርጌ?; Harari: ሐረርጌይ, Oromo: Harargee, bahasa Somali: Xararge) adalah sebuah provinsi yang terletak di Etiopia timur. Provinsi ini beribu kota di Harar. Provinsi ini mencakup wilayah Ogaden milik Etiopia. Provinsi Hararghe berbatasan dengan Provinsi Sidamo di selatan, Provinsi Arsi di barat daya, Shewa di barat, Wollo di barat laut, Somaliland Prancis di timur laut, dan Somalia di timur. Hararghe merupakan tanah air suku Harla.[1]

Hararghe dibentuk berdasarkan Proklamasi 1943/1.[2] Pada tahun 1960, wilayah di sebelah selatan Sungai Shebelle dijadikan provinsinya sendiri, yaitu Bale.[3] Setelah diberlakukannya konstitusi baru pada tahun 1995, Hararghe dibagi menjadi Region Oromia, Harari, Afar, dan Somali.

Referensi

  1. ^ Gebissa, Ezekiel. Leaf of Allah. Ohio State University Press. hlm. 36. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-08-14. Diakses tanggal 11 April 2016. 
  2. ^ Bereket Habte Selassie, "Constitutional Development in Ethiopia", Journal of African Law Diarsipkan 2023-04-04 di Wayback Machine., 10 (1966), hlm. 79.
  3. ^ Paul B. Henze, Layers of Time, A History of Ethiopia (New York: Palgrave, 2000), hlm. 238
Kembali kehalaman sebelumnya