Gençlerbirliği S.K.
Gençlerbirliği Spor Kulübü atau Gençlerbirliği adalah klub sepak bola profesional Turki yang berbasis di Ankara. Berdiri pada tahun 1923, Gençlerbirliği mempunyai julukan Ankara Rüzgârı (Angin Ankara) dan Gençler (Sang Pemuda). Mereka memainkan partai kandang di Eryaman Stadium, setelah Stadion Ankara 19 Mayıs ditutup. Klub ini telah menjuarai Turkish Cup sebanyak dua kali, yaitu pada tahun 1987 dan 2001. Mereka juga merupakan juara Turkish Football Championship sebanyak dua kali dan Ankara Football League sebanyak sembilan kali. Di Eropa, kesuksesan terbesar Gençlerbirliği adalah mencapai babak keempat UEFA Europa League 2003-04 sebelum akhirnya takluk dari Valencia. Skuat
Catatan: Bendera menunjukkan tim nasional sesuai dengan peraturan FIFA. Pemain dapat memiliki lebih dari satu kewarganegaraan non-FIFA.
Referensi
Pranala luar
|