Ernst Heinrich Barlach adalah seorang pematung, pelukis dan penulis sastra dari aliran ekspresionis kelahiran 2 Januari 1870 di Wedel, Jerman dan meninggal pada tanggal 24 Oktober 1938 di Gustrow, Jerman.[1][2] Gaya pematungan Barlach lebih dikenal dengan sebutan Gotik Modern.[1][2] Ia juga dalam karya-karyanya sering bereksperimen perpaduan antara seni grafis dan seni drama terutama naskah drama dan karya-karyanya tersebut di segala media sering identik dengan tema penderitaan dari umat manusia. Barlach mendapatkan pendidikan kesenian di Hamburg, Jerman dan kemudian di Dresden dan Paris.[1][2] Karier awalnya terpengaruh oleh Jugendstil, seorang seniman Jerman aliran Art Nouveau’, Barlach bergerak dalam bidang kesenian patung dan seni dekorasi.[1][2]
Pada tahun 1906, ia berkelana ke Rusia tempat ia melihat pemandangan rakyat-rakyat jelata dan buruh menstimulasi komitmennya untuk memahat dan mengembangkan gaya pemahatannya dalam kariernya selanjutnya; patung-patung yang ia buat sering berbentuk monumental dan besar dibalut dengan kain-kain.[1][2] Dalam karyanya berjudul The Solitary One (1911), detail-detail dari patung tersebut dihilangkan dan digantikan dengan bentuk-bentuk yang besar dan tampak seakan-akan hampir meledak penuh dengan energi.[1][2] Ia memiliki sebuah museum di Gustrow, Jerman dan rumah kesenian di the Ernst Barlach House, Hamburg yang terdapat berbagai macam koleksi patung, lukisan dan seni grafisnya.[1][2]
Rujukan
|
---|
Umum | |
---|
Perpustakaan nasional | |
---|
Galeri seni dan museum | |
---|
Lembaga penelitian seni | |
---|
Basis data ilmiah | |
---|
Lain-lain | |
---|