Dewan Sesepuh terdiri atas 102 anggota. Sepertiga (34 anggota) dipilih oleh dewan distrik (masing-masing 1 orang tiap provinsi) dan menjabat selama tiga tahun, sepertiga (34 anggota) oleh dewan provinsi (masing-masing 1 orang tiap provinsi) dan menjabat selama empat tahun, dan sepertiga (34 anggota) yang diusulkan oleh presiden dan menjabat selama lima tahun. Setengah dari kandidat yang diusulkan oleh presiden haruslah wanita, dua perwakilan dari penyandang disabilitas dan dua perwakilan dari suku Kuchi.[1]
Dewan Sesepuh utamanya berperan sebagai penasihat dan tidak memiliki hak untuk membuat suatu undang-undang.[butuh rujukan] Namun, Dewan Sesepuh memiliki beberapa hak veto.[butuh rujukan]
Kuota untuk wanita
Setelah tidak memiliki perwakilan selama berabad-abad, para wanita Afganistan untuk pertama kalinya memasuki arena politik pada tahun 2001, setelah Taliban digulingkan.
Konstitusi 2004 yang baru melindungi jatah kursi untuk para wanita dan kaum minoritas di kedua dewan parlemen. Pada pemilihan umum legislatif tahun 2005, para wanita Afganistan memenangkan pemilihan umum sebanyak 89 kursi.
Susunan kepemimpinan
Berikut adalah struktur kepemimpinan Dewan Sesepuh:
Ketua: Fazil Hadi Muslim Yaar
Wakil Ketua I: Mohammad Alam Ezad Yaar
Wakil Ketua II: Dr. Asif Sediqi
Sekretaris: Muhammad Taib Ata
Wakil Sekretaris: Dr. Mohammad Faisal Sami
Komisi-komisi
Berikut adalah komisi-komisi yang terdapat dalam Dewan Sesepuh:
Komisi Keagamaan, Kebudayaan, Pendidikan, Pendidikan Tinggi, Riset Ilmiah
Komisi Urusan Internasional
Komisi Ekonomi Nasional dan Keuangan
Komisi Legislatif dan Yudisial
Komisi Kesejahteraan Umum
Komisi Transportasi dan Telekomunikasi
Komisi Aduan
Komisi Dewan Provinsi, Dewan Distrik, Imunitas dan Hak Istimewa Keanggotaan
Komisi Kesukuan, Perbatasan, Pengungsi, dan Terlantar
Artikel ini tidak memiliki kategori atau memiliki terlalu sedikit kategori. Bantulah dengan menambahi kategori yang sesuai. Lihat artikel yang sejenis untuk menentukan apa kategori yang sesuai. Tolong bantu Wikipedia untuk menambahkankategori. Tag ini diberikan pada Januari 2023.