Bisma Karisma
Bisma Karisma (lahir 27 November 1990) adalah seorang pemeran, penyanyi, penari, dan presenter berkebangsaan Indonesia. Ia merupakan anggota dari grup vokal pria SM*SH. KarierKarier musikPada awalnya, Bisma adalah seorang penari breakdance nasional dan juga tergabung dalam beberapa grup musik sebagai drummer, perkusionis, dan vokalis. Ia sempat mengikuti kontes Let's Dance di Global TV dan mendapat juara. Karier musik profesionalnya ia mulai dengan bergabung ke dalam grup vokal SM*SH pada tahun 2010.[1][2] Situs berita Detik.com bahkan memasukkan SM*SH sebagai satu dari sepuluh boyband ter-HOT pada tahun 2011.[3] Bisma memulai karier solo dengan merilis singel pertamanya yang ia ciptakan sendiri, dengan judul "Lakukanlah".[4][5] Pada tahun 2015, Bisma juga ikut terlibat dalam proyek We Love Disney Indonesia dan menyanyikan lagu "Under the Sea" (dari film The Little Mermaid), yang diadaptasi ke dalam bahasa Indonesia dengan judul "Di Bawah Laut".[6] Karier aktingBisma memulai karier aktingnya dengan berperan dalam sinetron Cinta Cenat Cenut pada tahun 2011. Pada awal tahun 2015, Bisma terjun ke layar lebar dengan berperan dalam film Nada Untuk Asa.[7] Pada tahun 2016, Bisma menjadi pemeran utama dalam film Juara yang bergenre drama-aksi.[8] Ia berhasil memenangkan piala Aktor Pendatang Baru Terpilih di ajang Piala Maya 2016[9] serta piala Pemeran Pendatang Baru Terbaik dan Terfavorit Indonesian Movie Actors Awards 2017.[10] Pada tahun 2019, Bisma bermain dalam film Bebas karya sutradara Riri Riza. Dalam film tersebut, ia berperan sebagai Yongki.[11] Pendidikan
DiskografiSoloSingel
FilmografiFilm
Serial televisi
Serial web
Acara televisi
Video klip
Nominasi & penghargaan
Referensi
Pranala luar
|