Putri Augusta Louise Adelaide Caroline Ida dari Saxe-Meiningen (6 Agustus 1843 – 11 November 1919) merupakan putri Bernhard II, Adipati Sachsen-Meiningen dan istrinya, Putri Marie Friederike dari Hesse-Kassel. Dia adalah ibunda Ernst II, Adipati Sachsen-Altenburg.
Keluarga dan kehidupan awal
Augusta adalah putri tunggal Adipati dan istrinya dari Sachsen-Meiningen. Satu-satunya saudaranya adalah Georg, yang akan menggantikan ayahanda mereka pada tahun 1866. Georg berusia tujuh belas tahun lebih tua darinya.
Kakek ayahanda Augusta adalah Georg I, Adipati Sachsen-Meiningen dan Luise Eleonore dari Hohenlohe-Langenburg. Kakek dari pihak ibundanya adalah Wilhelm II, Elektor Hesse dan Putri Augusta dari Prusia, putri Friedrich Wilhelm II dari Prusia.
Seperti kakandanya, Augusta lahir di Meiningen. Meskipun memiliki perbedaan usia yang besar, mereka tampaknya memiliki hubungan yang baik. Dia adalah pencinta teater. Pada tahun 1856, ia menulis kepada orang tuanya yang menyatakan betapa bahagianya Augusta diizinkan menghadiri teater dan bagaimana ibunda mereka lebih toleran daripada saat ia masih kecil, ketika ia menyatakan bahwa tidak ada anak di bawah usia tiga belas tahun diperbolehkan masuk teater.
Pernikahan
Pada tanggal 15 Oktober 1862, Augusta menikah dengan Pangeran Moritz dari Sachsen-Altenburg di Meiningen. Dia berusia empat belas tahun lebih tua, dan merupakan putra bungsu Georg, Adipati Sachsen-Altenburg dan Marie Luise dari Mecklenburg-Schwerin. Mereka memiliki lima orang anak:
Referensi
- Karya kutipan
Cite book
Title
The Theater Duke: George II of Saxe-Meiningen and the German Stage
Publisher
Stanford University Press