Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

 

Abinoam

Abinoam (a-bin'-o-am, ab-i-no'-am) adalah nama laki-laki Ibrani yang tercatat dalam Alkitab Ibrani atau Perjanjian Lama di Alkitab Kristen. Tercatat sebagai orang dari Kedesh, anggota suku Naftali, ayah dari Barak, pemimpin tentara Israel yang mengalahkan tentara Yabin yang dipimpin oleh Sisera.[1]

Etimologi

Nama ini berarti "ayah (ilahi) adalah kenikmatan."[2] Teks Masoret untuk Alkitab Ibrani berbunyi Avinoam, teks bahasa Yunani Septuaginta memuat Ab[e]ineem. ( Ἀβινεὲμ).[2][3]

Catatan Alkitab

Nama "Abinoam" hanya disebutkan dalam empat ayat Alkitab, yaitu Hakim–hakim 4:6; 4:12; 5:1; 5:12.[2]

Hakim-hakim 4:6

Ia menyuruh memanggil Barak bin Abinoam dari Kedesh di daerah Naftali, lalu berkata kepadanya: "Bukankah TUHAN, Allah Israel, memerintahkan demikian: Majulah, bergeraklah menuju gunung Tabor dengan membawa sepuluh ribu orang bani Naftali dan bani Zebulon bersama-sama dengan engkau[4]

Hakim-hakim 4:12

Setelah dikabarkan kepada Sisera, bahwa Barak bin Abinoam telah maju ke gunung Tabor[5]

Hakim-hakim 5:1

Pada hari itu bernyanyilah Debora dan Barak bin Abinoam, demikian:[6]

Hakim-hakim 5:12

Bangunlah, bangunlah, Debora! Bangunlah, bangunlah, nyanyikanlah suatu nyanyian! Bangkitlah, Barak! dan giringlah tawananmu, hai anak Abinoam![7]

Referensi

  1. ^ Hakim-hakim 4:6; Hakim-hakim 5:1
  2. ^ a b c Cheyne and Black (1899), Encyclopaedia Biblica, entry for "Abinoam." [1]
  3. ^ Hakim-hakim 4 - Septuaginta (bahasa Yunani)
  4. ^ Hakim–hakim 4:6 TB - Sabda.org
  5. ^ Hakim–hakim 4:12 TB - Sabda.org
  6. ^ Hakim–hakim 5:1 TB - Sabda.org
  7. ^ Hakim–hakim 5:12 TB - Sabda.org
Kembali kehalaman sebelumnya